Skip to main content

    Puisi Sang Pengembara - Oleh Ferdy

    Puisi sang pengembara. Pengertian pengembara berdasarkan kamus bahasa Indonesia pengembara adalah kata yang bermakna tentang seseorang pergi ke mana-mana tanpa tujuan dan tempat tinggal tertentu.

    Nah apakah puisi tentang pengembara yang dipublikasikan berkas puisi, bermakna seperti arti tentang pengembara.

    Untuk lebih jelasnya disimak saja puisi tentang seorang pengembara berikut ini.

    SANG PENGEMBARAOleh: Ferdy

    Langkah kaki serasa tak bersuara
    Membawa beban setiap problema
    Dulu dirinya mampu berlari kesana
    Teringat ingin ulang seperti sedia kala

    Pernah kehujanan juga kepanasan
    Pernah lalui jalan terjal juga curam
    Melewati dimensi warna kehidupan
    Merasa biasa dengan segala ujian

    Kini...
    Jiwa hanya bisa diam tak bergerak
    Meski raga seperti selayak nyatanya
    Membaur dalam pergaulan yang ada
    Meski hati tak terhubung sesamanya

    Dia berikhtiar dan pasrah pada penciptanya
    Jiwa raga selalu berdzikir kepadaNya
    Di tengah gelap malam bermunajat dia
    Memohon keselamatan dunia dan akhiratnya

    Magelang, 9 Juni 2021

    Demikianlah tentang sanag pengembara, baca juga puisi sang pengembara cinta dihalaman lain berkaspuisi.com semoga puisi diatas menghibur dan menginspirasi.

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar