Puisi Anak Bawang
Puisi anak bawang. pengertian anak bawang adalah suatu istilah untuk seseorang yang ikut dalam suatu permainan namun tidak masuk hitungan atau biasa disebut ikut-ikutan.
Jadi puisia anak bawang bukanlah puisi untuk anak anak, dan untuk lebih jelasnya puisi tentang anak bawang disimak saja puisinya dibawah ini.
ANAK BAWANG Oleh: Boedi R Budiman
Apakah ini cinta
Atau sebuah drama
Aku yang teriris
Mengapa kau yang menangis
Peranku banyak
Memberi manfaat
Menghilangkan bersin-bersin
Dari dingin yang kau berikan
Menghilangkan gatal-gatal kulit
Dari rasa cemburumu yang berlebihan
Menghilangkan karat
Luka yang terus terpendam
Menghilangkan ketombe
Menuliskan takdir
Di setiap helai rambut
Aku adalah anak bawang
rbm-Garut, 19/01/2021