[Puisi] Sang Mutiara Hidup Bertahta
Sang Mutiara Hidup Bertahta. Bagaimana cerita puisi dan kata kata puisi dalam bait puisi Sang Mutiara Hidup Bertahta yang dipublikasikan berkaspuisi.com .
Untuk lebih jelasnta tentang puisi Sang Mutiara Hidup Bertahta, disimak saja berikut ini ini puisinya agar mengerti maksud dan makna puisi ini.
Sang mutiara hidup bertahtaOleh: Panji Kalimasada
Mendera di jiwa
Darahku yang membara
Hatiku yang ketir
Urat nadiku berontak
Dunia menimpa
Angan jadi tiang pancung
Memancung laku petapa
Hendak menyeret sinar hati kepada pusara
Wahai aku yang didalam aku
Yang hatiku tak kunjung nikah dengan pikiranku
Yang keduanya tak kunjung berAnak menjadi laku ku
Yang mengotori petapaku didalam sepi
Apakah engkau akan pergi seperti mereka ke medan keramaian?
Lalu jika rindu ini lepas dari suakanya
Maka cinta akan kehilangan maknanya
Sedang sajak kita malam ini tak berarti apa-apa
Lalu esok hari dera di jiwa datang bertamu
Merobohkan tahta sang mutiara
Mengambil alih kekuasaan
Lalu sinar hati benar terseret ke dalam pusara
Demikianlah tentang puisi sang mutiara hidup bertahta. diterbitkan berkaspuisi.com semoga puisi ini menghibur.