Kumpulan Puisi Tentang Alam Pedesaan yang Indah dan Permai
Kumpulan Puisi Tentang Alam Pedesaan yang Indah dan Permai. Pedesaan yang biasa juga di sebut Desa adalah daerah yang masih di pengaruh alam yang bisa juga di sebut alami.
Dan puisi alam yang dipublikasikan berkaspuisi.com adalah puisi tentang keindahan alam pedesaan atau puisi tentang pemandangan alam desa.
Puisi-puisi alam in menceritakan tentang keindahan alam desa dan ha hal yang berkaitan dengan suasana di Desa pada Umumnya
Kumpulan Puisi Tentang Alam Pedesaan yang Indah dan Permai
Bagaimana cerita puisi desa dalam bait ini, untuk lebih jelasnya disimak saja contoh puisi tentang alam pedesaan atau puisi tentang desa dibawah ini
ALAM PEDESAAN
Oleh: Lika Alvionita
Sungai-sungai berdawaiMenuang kemercik jernih
Jauh dari debu perkotaan
Bocah bebas terjemahkan alam
Menyapa tanpa gemerlap maya
Merekalah
Pelukis dunia dengan tangan
Berdamai dengan biru langit
Menyatu dengan hijaunya padi
Dan keluguan menukil indah
Berpandu pada kata saling
Adalah masa kecil yang sering terindu
Dalam pedesaan akan ditemu
Sederhana yang mewah
Tanpa kemahalan ramah tamah
Puisi Desaku
Oleh: Ujang Priyan
Inilah desakuDi lereng pegunungan
Di kelilingi pohon pohon yg subur
Hamparan sawah
Yang mulai bercocok tanam
Inilah tanah kelahiran ku
Di sini ku berada
Daerah kebanggaan ku
Subur makmur itu desaku
TANAH IDAMAN
Oleh: Achmad Masih
Nyanyian angin
Daun dan dahan,
Ranting pun batang
Semua menyambut pagi
Aku berkelana
Diantara mahkluk alam
Susuri hutan dan lembah
Disini ...
Aku mencium aroma
Rumput dan tanah basah
Jejak jejak menapak
Rindukan rumah mungil
Di atas bukit belakang dusun
Suara Lesung
Oleh: Eko Sutrisno
Lesung dipukul teratur
Ada suara terdengar seirama
Padi ditumbuk dari rantingnya
Lepas, butiran putih yang dinanti
Melukis segaris senyum di bibir
Lesung dari kayu jati berusia tua
Telah lama tersimpan di sudut rumah
Sudah sekian tahun dia hadir
Slalu berbunyi di kala musim panen
Di antara ikatan padi yang didapat
Ceritanya terus bersambung sampai kini
Di alam pedesaan yang masih asri
Hanya ada hamparan padi menghijau
Ketika musim tanam padi dimulai
Tapi lesung slalu setia menanti
Kapan dia berbunyi di sudut rumah
Demikianlah Kumpulan Puisi Tentang Alam Pedesaan yang Indah dan Permai, baca juga puisi alam lainnya di halaman lain berkaspuisi.com, semoga puisi tentang diatas dapat menghibur.