#Puisi Tentang Hening
Puisi tentang hening, bagaimana kata bijak hening dalam bait puisi tentang hening yang dipublikasikan berkas puisi kali ini.
Apakah sama halnya dengan sajak hening malam atau puisi tentang heningnya malam.
Untuk lebih jelasnya puisi tentang malam yang hening dalam bait puisi hening disimak saja puisi keheningan dibawah ini.
PUISI HENINGOleh: Dbanik
Larut luruh dalam hening
Diantara ribuan resahku
Raga tak lagi beranjak
Luluh dalam pelukan sunyi
Gemintang indah berkilauan
Dalam hampar semesta raya
Pada malam seribu bulan
Semua khidmat bertasbih
Ya Rabb pemilik ruhku
Hening ini kurindu jamah-Mu
Larutkan Aku dalam kasih
Untuk bisa sentuh karomah-Mu
Dalam hening lailatul Qodar
Aku masih bersimpuh
Larut luruh menyatu syahdu
Serupa tirta mengalir pelan
Puisi HeningOleh: Ade Afiat
Hening tak pernah ragu
mendekap malam dalam pelukan
walau ia merasa malu
oleh tatapan awan
hening menatap sendu
saat langit berteman sunyi
dibiarkannya ia dendangkan lagu
tentang dirinya yang sendiri
Hening begitu kukuh
diabaikannya bintang yang menjauh
kerlip yang berpendar diantara mega
menyisakan lara yang tak pernah ia duga
Demikianlah tentang Puisi tentang hening, baca juga puisi suasana hening atau puisi pendek hening malam yang telah diterbitkan berkaspuisi.com sebelumnya
Semoga Puisi tentang hening dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis puisi hening sebagai kekuatan atau puisi heningku