[Puisi] Doaku Bagi Para Pahlawan - Oleh Ibuyya Nafri
Puisi doaku bagi para pahlawan, bagaimana cerita puisi pahlawan dan kata kata puisi doa untuk para pahlawan dalam bait bait puisi untuk pahlawan di hari pahlawan
Hntuk lebih jelasnya puisi doa untuk pahlawan disimak saja berikut ini deretan bait puisi doaku bagi para pahlawan, untuk memperingati hari pahlawan.
Puisi Doaku Bagi Para PahlawanOleh: Ibuyya Nafri
untuk para manusia
yang mati ditengah laga
untuk para prajurit
yang tak pernah terkait
dengan bintang dan tanda jasa
kalian lah pahlawan,
yang mati demi kemerdekaan
selamat kuucapkan
doaku untuk prajurit yang mati di medan perang
untuk para penegak keadilan
untuk para pencari keadilan
untuk para pejuang hak asasi
untuk para aktivis yang hilang
untuk para manusia yang rela mengorbankan waktu
untuk kemaslahatan
untuk suara para ulama yang berfatwa
untuk darah para santri yang berjihad
untuk para kesatria syuhada
untuk jiwa jiwa yang mati tanpa nisan
yang dihukum tanpa peradilan
yang dibantai tanpa tau apa-apa
korban perang jawa,
korban perang padri,
korban rodi, romusha,
korban perang kemerdekaan,
korban madiun, korban 65,
korban tanjung priok,
korban revolusi, korban reformasi
korban malari, bahkan DI/TII,
gam dan rms,
bahkan gerakan papua merdeka
semua korban hak asasi,
bahkan korban penggusuran, penertiban PKL
yang atas nama keindahan, ketertiban kota
haknya diinjak, yang terampas, yang tertindas,
kalian adalah para pahlawan,
kalian kan jadi pelajaran
bagi generasi kami
untuk melanjutkan
membawa api kemerdekaan ini
agar menyala selama-lamanya
selamat, hari pahlawan
Demikianlah Puisi doaku bagi para pahlawan baca juga Doa dan Puisi Kepada Para Pahlawanku atau Contoh Puisi Pahlawan Tanpa Tanda Jasa, Menyentuh Hati, Sedih yang telah diterbitkan berkaspuisi.com sebelumnya
Semoga Puisi doaku bagi para pahlawan dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis Kumpulan Puisi Pahlawan nasional dalam bentuk puisi doa.