Skip to main content

    Puisi Sunyi | Tarian Sunyiku yang Kandas

    Puisi sunyi atau puisi tentang sunyi dengan judul puisi tarian sunyiku yang kandas, bagaimana kata sunyi dan kata kata tentang sunyi dalam bait puisi sunyi yang berjudul puisi tarian sunyiku yang kandas.

    Untuk lebih jelasnya kata kata puisi sunyiku disimak saja berikut ini puisi sunyi dalam deretan bait puisi tarian sunyiku yang kandas.


    PUISI TARIAN SUNYIKU YANG KANDASKarya : Sekar Langit

    Setangkup hati telah menyendiri
    Aksara menggores pemenuh diri
    Menjelma rasa menjadi luka
    Mungkin baitku menyapa duka

    Lembut alunan ragaku
    Semakin menyiluet selarik semu
    Netra bersama hatimu tersesat
    Dalam samudera yang kau buat

    Aku kembali laksana kala
    Terbatas dinding untuk menari
    Gemulaiku membentur lara
    Semua menjadi harakiri

    Aku melangkah mundur
    Ke titik awal aku beredar
    Saatnya ku kemas
    Menjadi tarian sepi yang kandas
    Laksana balerina di tepi ruang imajinasi hati

    Jakarta, 2 Oktober 2018


    Demikianlah puisi sunyi berjudul puisi tarian sunyiku yang kandas baca juga puisi romantis tentang mata hati atau puisi sunyi sepi yang telah dipublikasikan berkaspuisi.com sebelumnya.

    Semoga puisi tarian sunyiku yang kandas dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis puisi sunyinya malam atau kumpulan puisi sunyi dan sepi.

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar