Skip to main content

    [Puisi] Anak Gembala Bagian Ke Tiga

    Puisi anak gembala atau puisi sang gembala, bagaimana cerita puisi dan kata kata puisi dalam bait puisi gembala yang baik dipublikasikan berkas puisi.

    Untuk lebih jelasnya tentang puisi seorang pengembala disimak saja Puisi anak gembala berikut ini.


    PUISI ANAK GEMBALA Karya MS Sang Muham

    ( bagian 3 - tiga )

    Anak gembala syukur bersahaja
    bersahabat pemuda seberang setia
    dua hati terikat jadi nyawa
    nafas nusantara
    merancang damai khatulistiwa
    sejahterakan rakyat semesta

    Perjalanan ini tak bisa di gantikan dengan apa saja
    bijak kata bijak pikir luar dalam sama
    menyibak sengketa
    membereskan kasus pidana pun perdata
    menjaga emak juga menjaga anak gembala
    tak tersentuh apalagi hendak di beri celaka

    Rancangan cinta pelangi di langit senja
    tak masuk akal meski di telaah sedemikian rupa
    menyingkap rahasia cakrawala
    membuka tabir rahasia alam ghoib
    membeberkan sesungguhnya jalan nasib
    supaya sejahtera rakyat Pajajaran yang shohib

    Sengketa demi sengketa terhidang nyata
    rancangan tipu daya di pasang dimana mana
    satu persatu tersingkir terurai seperti semula
    letih jiwa letih pula semesta
    kini jiwa raga telah sempurna
    mengemban tugas putra Pajajaran perkasa

    Rahasia sudah terbuka
    meski baru kulit kulitnya saja
    siapa cermat dia dapat berkat
    sedulur seperjuangan mari mendekat
    rapatkan barisan menuju sejahtera
    kita merdeka merdeka merdeka
    --------------------bersambung : ke anak gembala bagian keempat

    #Billymoonistanaku, Seninkliwon, Okt 22-2018 : 08:18 wib


    Demikianlah Puisi anak gembala baca juga Sajak Anak Gembala atau puisi seruling anak gembala yang telah diterbitkan berkaspuisi.com sebelumnya

    Semoga Puisi anak gembala dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis Potret Anak Gembala atau puisi kisah anak gembala.

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar