Puisi Waktu - Oleh Hari Untoro Dradjat
Puisi waktu. Bagaimana kata kata waktu dan cerita puisi tentang waktu dalam bait puisi yang dipublikasikan berkas puisi di kesempatan kali ini.
Apakah dalam bentuk puisi waktu yang akan menjawab atau tentang puisi waktu tak akan kembali.
Untuk lebih jelasnya sajak puisi waktu, disimak saja berikut ini deretan bait puisi berjudul waktu dibawah ini.
PUISI: WAKTUOleh Hari Untoro Dradjat
Perjalanan tanpa batas
Mengarungi samudera bebas
Berada di gelombang laut lepas
Menuju arah, berlabuh di Tanjung Birah.
Berjalan di tanah peradaban
Berusaha meraih pengetahuan
Mengendapkan seluk beluk kehidupan
Bekal untuk dibawa kembali pulang.
Perjalanan spiritual
Menjalani ketenangan kelembutan
Diam mengendap dalam keheningan
Membebaskan diri dengan cara rohani.
Menelusuri perjalanan waktu
Masa telah dijalani berapapun lamanya
Waktu menjadikan saat penentu
Waktu sebagai peluang, ketika masih ada kesempatan.
Kobaran api pengetahuan
Bagaikan lilin menghabiskan malam
Lilin dan malam menerangi satu satuan masa
Waktu jua yang menetapkan pencerahanNya.
14. September 2018.
Demikianlah puisi waktu baca juga puisi waktu yang berlalu atau puisi waktu yang kusesali yang telah dipublikasikan berkaspuisi.com sebelumnya.
Semoga puisi waktu dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis kumpulan puisi waktu atau puisi puisi tentang waktu dan kehidupan.