Skip to main content

    Puisi Asa Seorang Ibu - Oleh Ismi Sofia Ananda

    Bagaiman puisi tentang ibu dengan judul puisi, asa seorang ibu untuk lebih jelasnya silahkan disimak saja puisi ibu berikut ini.

    ASA SEORANG IBU
    Oleh: Ismi Sofia Ananda

    Jalan penuh liku, terjal dan berbatu. Seorang diri menyulut asa, melangkahkan kaki mengarungi masa. Demi indah warna bahagia, harus rela menempuhi segala aral.

    Antara banyaknya godaan, kanan kiri seakan hendak menjegal jalan. Suguhan terik serta guyuran dingin membasahi tubuh. Belum ingin menyerah, sebelum akhir dapat kudekap cita-cita, seindah pelangi menghias cakrawala.

    Masih begitu banyak beban, juga angan. Tubuh mungil mereka, senyum lugu menyentuh jiwa. Hasratku ingin kiranya melihat mereka menjadi pilar kebanggaan, mereguk niikmat bersama restu Tuhan.

    Siang malam, tangan ini mendamba. Doa-doa dari kedalaman hati, menyampaikan niat yang tulus. Untuk satu kata, izin-Mu Tuhan kuharapkan mengijabah lahir batin. Sampai masanya kudapat tersenyum dengan damai.

    Jakarta, 23 Maret 2018

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar